Gelar Pasukan Operasi lilin 2013
Pada
hari Sabtu tanggal 21 Desember 2013 pukul 09.00 Wita Bertempat Di Aula
Rupatama Mapolresta Banjarmasin dilaksanakan Gelar Pasukan Operasi lilin
2013 yang berlangsung mulai tanggal 23 Desember 2013 sampai 01 Januari
2014 dalam rangka pengamanan Natal 2013 dan Tahun Baru 2014 ,
Operasi
Lilin 2013 tersebut serentak dialksnakan di seluruh wilayah Republik
Indonesia,bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolda Kalimantan Selatan
BRIGJEND POL Drs. TAUFIK ANSORIE.SH.MM dilanjutkan dengan penyematan Pita Operasi Lilin 2013 kepada 3 (tiga) oarang perwakilan,Dalam kesempatan tersebut Kapolda Kalimantan Selatan BRIGJEND POL Drs. TAUFIK ANSORIE.SH.MM menyampaikan amanat Kapolri Jendral Polisi Drs.SUTARMAN menandaskan, perayaan natal merupakan momen yang ditunggu oleh umat
Kristiani, dan perayaan tahun baru ditunggu oleh masyarakat secara umum.
Dengan adanya kedua momen tersebut, akan berdampak yang signifikan pada
peningkatan intensitas kegiatan masyarakat, seperti yang termanifestasi dalam
wujud peringatan atau perayaan, baik secara per-orangan dan kelompok atau
perkumpulan, maupun bangsa dan Negara, melalui kegiatan ibadah di
gereja-gereja, perayaan tahun baru di hotel-hotel, tempat wisata dansebagainya.Peningkatan berbagai aktivitas masyarakat tersebut,
menimbulkan konsekuansi, terkait potensi timbulnya gangguan kamtibmas, mulai
dari yang sederhana sampai dengan yang paling kompleks. Sejalan dengan hal
tersebut, berbagai aktivitas masyarakat harus diamankan oleh Polri, beserta
instansi terkait dan komponen masyarakat, sehingga dapat terwujud situasi dan
kondisi kamtibmas yang kondusif. Dengan demikian, masyarakat dapat merayakan
natal dan tahun baru, dengan rasa aman, nyaman, ter-ayomi, terlindungi dan
terlayani, dengan kehadiran Polri yang senantiasa berada di tengah-tengah
masyarakat.
Penekanan Kapolri guna
memperkokoh semangat dan komitmen dalam pelaksanaan tugas operasi ini, ada
beberapa hal yang disampaikan untuk dipedomani dan dilaksankan diantaranya :
1. Petakan
seluruh potensi kerawanan yang ada, supaya dapat segera dilakukan antisipasi
dengan mengoptimalkan peran intelijen dan bhabinkamtibmas.
2. Optimalkan
peran anggota ditengah-tengah masyarkat sebagai penolong, pelayan, dan sahabat
masyarakat.
3. Utamakan
tindakan simpatik serta hindari sikap arogan
4. Hindari
penyimpangan dan pelanggaran sekecil apapun yang dapat merusak citra nama baik
Institusi.
5. Berdayakan Pos
pengamanan dan Pos Pelayanan agar keberadaannya dapat memberikan manfaat bagi
masyarakat.
6. Tingkatkan
kewaspadaan terhadap segala kemungkinan terjadinya aksi terror di tempat-tempat
ibadah, pusat keramaian, serta kegiatan masyarakat lainnya.
7. Perkuat
sinergi polisional dengan seluruh stakeholders, untuk memberikan pelayanan
terbaik kepada masyarakat.
8. Berikan arahan
yang jelas kepada seluruh anggota dilapangan, serta lakukan pengawasan dan
pengendalian selama pelaksaan operasi.
Gelar Operasi Lilin 2013 tersebut di hadiri
oleh Muspida Tingkat I,Muspida Tingkat II, Pejabat Utama Polda,Unsur TNI AD,TNI
AL,TNI AU,Pramuka,senkom,LSM.Tokoh Pemuda,Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat
Tidak ada komentar